Monday, November 24, 2014

Hari pahlawan di Kota Pahlawan, Surabaya!

Business trip kali ini cukup menarik buat saya. Setelah menghabiskan akhir pekan di Bali, minggu pagi saya kembali ke Surabaya. Surabaya terkenal dengan kota pahlawan karena insiden 10 november 1945 yang merupakan pertempuran pertama setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Karena insiden tersebut, setiap tanggal 10 November diperingati sebagai hari pahlawan.

Hari Pahlawan di Kota Pahlawan

Saya merasa beruntung karena saya datang ke Surabaya pas sekali dengan momen tersebut. salah satu pengalaman yang cukup menarik bagi saya sebagai penikmat sejarah, memperingati hari pahlwan di kota pahlawan Surabaya.

Minggu siang, saya sampai di Surabaya. Awalnya saya hanya berniat untuk jalan-jalan di sekitar hotel tempat saya menginap. Namun, untuk memperingati hari pahlawan tersebut diadakan sebuah karnaval di jalan-jalan utama.Tentu saja saya tidak akan melewati momen tersebut, karena saya sangat tertarik belajar sejarah. Saya sempat terbawa suasana saat melihat rombongan-rombongan bersenjata berjalan beriringan sepanjang jalan. Seperti merasakan bagaimana suasana disaaat pertempuran 10 November tersebut terjadi. Ditambah lagi antusias warga Surabaya dengan semangatnya menikmati momen tersebut.





Sorakan penonton semakin riuh disaat Ibu Risma, Walikota Surabaya berada disalah satu iring-iringan dan dengan lantang berteriak MERDEKA. Sungguh suatu pengalaman yang berharga buat saya bisa menikmati hari pahlawan di kota Pahlawan Surabaya.


The Adorable Ibu Risma


Selamat Hari Pahlawan 10 November.
Merdeka Indonesia

Destinasi selanjutnya adalah Kebun Binatang Surabaya (KBS). 









And Dont Forget to Taking Picture of Surabaya's Icon



Surabaya, 9 November 2014

No comments:

Post a Comment